Dengan Dukungan BPDPKS, POCE 2024 Siap Cetak Generasi Muda Tangguh di Sektor Sawit

Dengan Dukungan BPDPKS, POCE 2024 Siap Cetak Generasi Muda Tangguh di Sektor Sawit

Pusatkarier.com – Palm Oil Career Expo (POCE) 2024 kembali hadir dengan misi besar untuk mempersiapkan generasi muda yang tangguh dan siap bersaing di industri perkebunan kelapa sawit. Acara ini diselenggarakan dengan dukungan penuh dari Badan Pengelola Dana Perkebunan Kelapa Sawit (BPDPKS), yang berperan aktif dalam mendukung pengembangan sumber daya manusia (SDM) berkualitas di sektor sawit.

POCE 2024 menjadi ajang penting untuk mempertemukan para pencari kerja, mahasiswa, serta profesional muda dengan perusahaan-perusahaan besar di industri sawit. Acara ini terdiri dari serangkaian kegiatan, mulai dari seminar, workshop, hingga job fair yang diharapkan mampu membuka jalan karier bagi generasi muda di Indonesia.

Dalam sambutannya, Pemimpin Umum Hai Sawit Indonesia, M. Gema Aliza Putra, menyampaikan apresiasinya terhadap BPDPKS. 

“Terima kasih atas kehadirannya, khususnya Badan Pengelola Dana Perkebunan Kelapa Sawit, Bpk Anwar Sadat yang sudah hadir dan membantu, sudah mensupport Hai Sawit dari kegiatan workshop karir, FGD sampai kegiatan gongnya yaitu kegiatan palm oil career expo ini,” ujarnya.

Dengan mengusung tema ‘Peran Stakeholder dalam Pembentukan SDM Berkualitas di Industri Perkebunan Kelapa Sawit menuju SDM Generasi Emas dan Tangguh Industri Sawit Tahun 2045’, acara ini menegaskan pentingnya kolaborasi antara berbagai pemangku kepentingan. Para stakeholder yang hadir, termasuk pemerintah, institusi pendidikan, komunitas masyarakat, dan pelaku industri, diharapkan dapat bersinergi untuk mencetak SDM unggul dan kompetitif.

“Kami menegaskan kembali pentingnya kolaborasi semua pihak. Para pemangku kepentingan, termasuk pemerintah, industri, institusi pendidikan, dan komunitas masyarakat, harus bersinergi dalam membentuk SDM unggul yang tidak hanya memiliki kompetensi teknis, tetapi juga berkarakter inovatif dan berwawasan global,” imbuh Gema.

Lebih lanjut, ia juga menambahkan bahwa kehadiran industri sawit sebagai salah satu pilar ekonomi nasional harus didukung dengan SDM yang kuat dan adaptif terhadap perubahan. 

“Pembentukan SDM yang unggul menjadi kunci keberlanjutan industri sawit kita, terutama dalam menghadapi tantangan global,” jelasnya.

Sementara itu Sekretaris Dinas Ketenagakerjaan Kota Medan, Ramaddan, memberikan pesan penting kepada para peserta. Ia mengajak para generasi muda untuk memanfaatkan peluang yang ada dan terus meningkatkan kapasitas diri agar bisa bersaing di industri sawit.

“Jadi, manfaatkan peluang yang ada, tingkatkan kapasitas Anda sehingga bisa menjadi bagian dari perusahaan yang pada kesempatan di kegiatan POCE ini membuka kesempatan peluang kerja. Sementara, Seminar Karir Kelapa Sawit bisa mentransfer knowledge dan teknologi kepada para mahasiswa dan pencari kerja, bisa menjadi cara yang cukup efektif,” pesan Ramaddan.

Job fair dan seminar yang menjadi bagian dari POCE 2024 ini juga diharapkan mampu menyerap tenaga kerja di ekosistem sawit yang sangat potensial. Hal ini sejalan dengan visi BPDPKS dalam mendukung pertumbuhan industri sawit yang berkelanjutan dengan SDM berkualitas.

“Yang terpenting, acara Job Fair dan Seminar Kelapa Sawit mampu menyerap tenaga kerja di ekosistem sawit yang sangat potensial dalam pengembangan karir dan sebagainya,” pungkas Ramaddan mengakhiri sambutannya.

Dengan adanya dukungan penuh dari BPDPKS, POCE 2024 tidak hanya menjadi ajang penghubung antara pencari kerja dan perusahaan, tetapi juga sebagai platform penting dalam pengembangan SDM generasi muda yang siap menghadapi tantangan industri kelapa sawit di masa depan.***


Artikel Terkait:

Lebih baru Lebih lama